Memilih Peralatan Dapur Murah dan Berkualitas

Peralatan dapur murah – Peralatan dapur saat ini sangat banyak jenis dan kualitasnya. Tentu saja hal tersebut sedikit membingungkan bagi para ibu-ibu maupun seseorang yang hobi memasak dalam memilih peralatan dapur yang tepat.
Nah, berikut ini ada tips bagaimana Memilih peralatan dapur murah dan berkualitas.
- Pahami Bahan Perlatan Dapur
Dalam memilih peralatan dapur yang murah dan berkualitas anda harus memahami bahan dari peralatan tersebut. Jangan sampai anda salah membeli peralatan yang menyebabkan anda harus mengeluarkan budget lagi.
- Pemilihan Fitur Anti Lengket
Fitur anti lengket memang memberikan penawaran menarik karena mampu membuat olahan yang anda masak tidak lengket di panci atau wajan yang di gunakan. Namun ternyata penggunaan panci atau wajan dengan fitur ini tidak terlalu baik bagi kesehatan. Karena zat yang ada pada panci ikut masuk ke dalam masakan. Untuk mengatasinya anda bisa membeli panci atau wajan dengan lapisan baja karena baja juga memiliki sifat alami anti lengket.
- Pemilihan Stainless Steel, Kaca, Plastik dan Kayu
Jika anda berniat membeli peralatan dapur berbahan stainless steel, sebaiknya anda memilih peralatan stainless steel kualitas tinggi dengan campuran nikel yang rendah.
Apabila anda membeli peralatan dapur berbahan kaca, sebaiknya memilih peralatan yang penggunanya tidak berhubungan dengan api.
Dalam membeli peralatan dapur berbahan plastik, anda bisa memilih peralatan dapur yang penggunaanya tidak berhubungan dengan panas yang lama. Karena plastik memiliki sifat mudah luntur saat terkena panas.
Ketika memilih peralatan dapur berbahan kayu, anda bisa memilih peralatan seperti sendok sayur atau sendok nasi, spatula karena kayu memiliki sifat isolator terhadap panas.
2. Perhatikan Harga dan kualitas
Ketika anda hendak membeli peralatan dapur perhatikan kualitasnya. Jika anda membeli peralatan dapur elektronik, anda bisa membeli peralatantersebut dengan merk yang sudah teruji dan terbukti tahan lama dengan kualitas yang bagus.
Jika anda memilih peralatan dapur lain. Pilihlah peralatan dapur yang memiliki logo Standar Nasional agar terjamin kualitasnya.
Itulah ulasan dan tips memilih peralatan dapur murah dan berkualitas. Semoga bermanfaat untuk anda.