Jenis Asuransi Terbaik yang Ditawarkan Oleh Simasnet
Sebuah kendaraan yang Anda miliki wajib untuk dilindungi sebab Anda tidak akan bisa memprediksi kejadian di masa yang akan datang. Sekarang ini volume kendaraan di jalanan sudah semakin padat dan terjadinya gesekan antara kendaraan yang satu dengan kendaraan yang lain sangat besar sekali.
Andai saja Anda tidak memiliki sebuah perlindungan yang akan membantu pembiayaan kerusakan kendaraan, maka Anda harus mengeluarkan biaya dari uang saku sendiri.
Kendaraan yang memiliki nilai tinggi akan sebanding dengan biaya perawatan yang tinggi. Jika Anda ingin lebih hemat, maka segeralah bergabung dengan asuransi mobil agar kendaraan roda empat Anda bisa terlindungi dengan baik.
Simasnet merupakan sebuah perusahaan asuransi yang menawarkan jasanya dalam berbagai bidang termasuk asuransi mobil yang akan membuat kendaraan yang Anda miliki bisa terlindungi. Jadi jika suatu saat nanti kendaraan Anda terjadi atau pun mengalami kecelakaan, maka akan ada ganti rugi yang diberikan oleh pihak asuransi.
Berikut ini adalah asuransi-asuransi yang harus Anda ketahui agar Anda tidak salah dalam memilih jenis asuransi yang ditawarkan oleh asuransi simasnet.
1. Total Loss Only
Simasnet akan memberikan ganti rugi secara utuh jika Anda mengalami sebuah kecelakaan yang mengakibatkan kendaraan yang Anda miliki rusak parah. Simasnet akan mengembalikan kondisi mobil Anda ke semula bahkan biaya yang akan dikeluarkan oleh simasnet bisa lebih dari harga awal. Anda akan sangat nyaman ketika memilih total loss only yang ditawarkan oleh simasnet karena akan sangat menguntungkan nasabah.
2. Komprehensif
Jenis asuransi yang satu ini memiliki aturan tersendiri. Bagi Anda yang memiliki usia kendaraan dibawah 8 tahun bisa menggunakan jenis asuransi ini. Jika terjadi benturan dijalanan, kecelakaan, hilang akibat di curi dan kejadian buruk yang lainnya yang menimpa kendaraan yang anda miliki, maka jenis ini bisa menanggung segala kerugian yang Anda alami.
Tentu sangat menguntungkan sekali ketika Anda sudah bergabung dengan asuransi simasnet karena asuransi simasnet dapat melindungi kendaraan yang Anda miliki.
Maka dari itu kemanapun Anda ingin berpergian menggunakan kendaraan, tidak perlu khawatir lagi karena kendaraan sudah terlindungi dengan baik.